PERANAN LINGKUNGAN
Lingkungan memiliki peran bagi setiap individu sebagai suatu alat untuk kepentingan dan kebutuhan hidup manusia dalam pergaulan sosial. Lingkungan alam di sekitar manusia itu terdiri dari unsur air, udara, tanah, dan benda benda yang di buat oleh manusia itu sendiri. Sebagai alat untuk kepentingan hidup manusia semua unsur yang ada di lingkungan itu dapat memberikan manfaat tetapi juga dapat menimbulkan permasalahan, semua itu tergantung dari manusianya sendiri bagaimana mengatur semua unsur lingkungan tersebut.
- Sebagai contoh air ; air merupakan suatu kebutuhan pokok manusia yang tersedia di lingkungan sekitarnya, air dapat di gunakan manusia untuk kebutuhan hidup seperti minum, membersihkan diri, dll. Akan tetapi kebutuhan air untuk mencukupi semua manusia di bumi ini harus di atur terutama di perkotaan yang penuh dengan perencanaan dan pembangunan gedung gedung bertingkat yang memerlukan banyak air. Air juga dapat menimbulkan suatu masalah contohnya yaitu banjir, dengan adanya peristiwa banjir ini manusia berfikir bagaimana caranya untuk mengatasi masalah ini, disinilah manusia juga mempunyai peranan juga terhadap lingkungan.
Lingkungan juga dapat di ubah oleh manusia atau manusianya yg berubah/beradaptasi terhadap lingkungan itu sendiri. Penyesuaian diri ini berdampak untuk mendorong manusia untuk mencari cara untuk memanfaatkan lingkungan sendiri.
- Sebagai contoh suatu rumah yang berada pada kondisi lingkungan yang beriklim tropis, seseorang pasti akan merasa panas pada saat di dalam rumah, seseorang pasti berfikir untuk mengatasi masalah lingkungannya yg panas tersebut dengan memasang pendingin ruangan atau mendisain rumahnya untuk memanfaatkan sirkulasi udara alami yang berasal dari lingkungannya sendiri.
Kesimpulan :
Kita sebagai manusia sosial yang sangat membutuhkan peranan lingkungan sekitar kita tidak selamanya kita hanya manfaatkan peranan lingkungan, tetapi kita juga harus berperan balik terhadap lingkungan agar dapat mengatasi semua permasalahan lingkungan yg timbul. Sebagai seorang Arsitek yg paham tentang berbagai permasalah yg sudah terjadi pada lingkungan, semestinya arsitek harus menjadikan suatu bangunan yg tidak merugikan lingkungan dengan membuat suatu bangunan yg menjadi bagian dari lingkungan itu sendiri. Menjaga lingkungan tetap tertata setidaknya memberikan contoh prilaku dan gaya hidup yg teratur terhadap sesama individu.
Sumber Referensi :
http://www.teoripendidikan.com/2014/05/contoh-makalah-pengaruh-lingkungan.html?m=1
Tidak ada komentar:
Posting Komentar